Ini merupakan menu diet yang menggunakan kombinasi telur dan jeruk. Anda dapat mengurangi berat badan sampai 1kg dalam sehari, hingga 15 kg dalam dua minggu. Cara diet ini sangat ketat, dibutuhkan keseriusan Anda sebelum menjalankannya. Selain itu, demi kesehatan sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu kepada dokter kepercayaan Anda.
Diet menggunakan jeruk dan telur, ternyata terbukti dapat mengatasi masalah pada berat badan berlebih bahkan obesitas. Kelebihan lemak pada tubuh dapat diatasi dengan mengonsumsi telur dan jeruk sesuai aturan dan prosedur berikut ini.
Adaptasi menu makanan berikut ini, untuk Anda konsumsi setiap hari. Selain itu, Anda juga wajib melakukan olahraga seperti berlari, bersepeda atau berenang untuk memaksimalkan penurunan berat badan saat pola diet ini dijalankan. Untuk itu, simak menu di bawah ini :
1. Menu Hari Senin
Sarapan : 1 buah jeruk, 2 buah roti panggang, dan secangkir teh atau kopi tanpa gula.
Makan siang : 1 buah jeruk, 1 butir telur rebus, dan 1 porsi yoghurt
Makan malam : 2 buah tomat, 2 butir telur rebus, 1.5 kg selada atau mentimun, dan 2 buah roti panggang
2. Menu Hari Selasa
Sarapan : 1 buah jeruk, 2 buah roti panggang, dan secangkir teh atau kopi tanpa gula.
Makan siang : 1 buah jeruk, 1 butir telur rebus, dan 2 buah roti panggang
Trebuchet MS, sans-serif;">Makan malam : 125 gram daging sapi, 1 buah tomat, 1 lembar roti, dan secangkir teh atau kopi
3. Menu Hari Rabu
Sarapan : 1 buah jeruk, 2 buah roti panggang, dan secangkir teh atau kopi tanpa gula.
Makan siang : 1 buah jeruk, 1 butir telur rebus, 1 gelas yoghurt, dan 1 ikat kecil selada
Makan malam : 125 gram daging sapi, 1 buah jeruk, 1 lembar roti panggang, dan secangkir teh atau kopi
4. Menu Hari Kamis
Sarapan : 1 buah jeruk, 2 buah roti panggang, dan secangkir teh atau kopi tanpa gula
Makan siang : 125 gram keju
Makan malam : 125 gram daging sapi, 2 buah tomat, 1 buah apel dan 1 buah roti panggang
5. Menu Hari Jumat
Sarapan : 1 buah jeruk, 2 buah roti panggang, dan secangkir teh atau kopi tanpa gula.
Makan siang : 200 gram daging atau bisa diganti dengan ikan yang sudah dimasak, 1 buah tomat, dan 1 buah roti panggang
Makan malam : 500 gram sayuran yang sudah dimasak (Anda dapat memasak wortel, kacang polong, dan kentang), 1 butir telur rebus, dan 1 buah tomat.
6. Menu Hari Sabtu dan Minggu (weekend)
Saat akhir pekan, Anda dapat mengonsumsi makanan apapun seperti biasanya.
Petunjuk dan aturan tambahan untuk diperhatikan :
Anda dapat memberi bumbu pada sayuran dan daging yang dimasak
Jangan minum alkohol
Anda bisa mengonsumsi makanan dalam keadaan panas atauapun dingin, yang terpenting adalah ikuti menu di atas dengan benar
Setelah lima hari menerapkan pola diet di atas, Anda akan menurunkan berat badan sebanyak 3-5 kg.
Sumber :