Bisma Karisma, pemuda yang dikenal sebagai personel boyband SM*SH, kini mencoba peruntungannya di dunia akting. Bisma pun langsung didaulat menjadi pemain utama di film perdananya berjudul 'Juara'.
"Mengapa saya memilih bermain film, bukan ingin mengikuti teman saya yang sudah sukses dengan filmnya. Namun saya ingin memiliki film yang baik dan bisa ditonton oleh semua kalangan masrayakat," ujar Bisma saat ditemui dalam press conferencefilm 'Juara' di bilangan Kuningan, Jakarta Selatan.
Selain alasan tersebut, Bisma mengaku ingin sekali bermain film dari ia mulai duduk di bangku SMP. Dan, penghasilan film pertamanya diniatkan untuk orangtuanya naik haji.
Waktu pertama Bisma datang ke saya ingin bermain film, saya langsung setuju karena niatnya yang sangat mulia. Hasil yang ia dapatkan dari film untuk menaikan haji orangtuanya," ujar sutradara film 'Juara', Charles Gozali.
Film yang akan tayang serentak pada 14 April 2016 mendatang memiliki alur cerita yang dinamis. Di film ini, Bisma diceritakan sebagai anak seorang pedagang mie ayam yang mencoba mendapatkan cinta seorang gadis. Tapi dalam prosesnya ia harus rela dipukuli habis-habisan oleh pemuda lain yang juga naksir si gadis.
Mau tak mau, pria kelahiran Bandung di tahun 1990 itu pun dituntut untuk bisa belajar ilmu bela diri. "Selain harus berakting saya pun dituntun bisa mengawasi teknik-teknik bela diri," ungkap Bisma.
Alur film ini sesuai dengan napas dan semangat anak muda. Di mana dibumbui cinta, komedi, dan dibungkus dengan tema perjuangan cinta, Film didukung dengan para aktor dan aktris ternama Indonesia seperti Tora Sudiro, Cut Mini, Ciccio Manaasero, serta Anjani Dina.
sumber : .feed.id